-->

Faktor-faktor Penentu Pagerank Blog

Faktor-faktor Penentu Pagerank Blog

Google memiliki sebuah algoritma yang didesain untuk menentukan pagerank sebuah blog. Pagerank sendiri merupakan salah satu materi pengukur bagi algoritma Google untuk menentukan diposisi mana artikel atau posting dari blog tersebut dalam SERPs (search engine result positions). Perlu diketahui bahwa Google tidak hanya memberikan pagerank pada home page atau halaman depan saja, melainkan google juga memberikan pagerank pada postingan blog. Biasanya google memberikan pagerank pada postingan blog yang paling banyak dikunjungi atau lebih sering kita dengar popular post.

Mengacu pada ketentuan Google tersebut, untuk mendapatkan pagerank tinggi ada banyak sekali hal yang harus kita persiapkan. Namun, terdapat beberapa langkah dasar untuk bisa mendapatkan pagerank bagus yang bisa kita implementasikan pada blog kita.

Faktor-faktor Penentu Pagerank Blog

Berikut beberapa langkah untuk mendapatkan pagerank yang bagus.

Buatlah blog yang sehat 
Blog yang sehat adalah blog yang tidak memiliki link error atau page not found. Bagi pengguna platform Blogger memang sangat sulit untuk menghindari “page not found”. Tidak jadi masalah, asalkan jumlah “page not found” tidak terlalu banyak. 

Pertahankan konsistensi tema, deskripsi, dan keyword 
Jika selama ini Anda berkeyakinan bahwa mengganti tema secara tidak beraturan itu adalah sebuah hal yang wajar, hal tersebut adalah sebuah kesalahan fatal. Konsistensi tema sangat penting guna membantu blog Anda untuk mendapatkan peringkat (pagerank) yang lebih baik.
Anda mungkin menjumpai sekian banyak blog yang sering berganti tema, hal ini tidak menjadi masalah apabila mendapatkan pagerank tinggi bukanlah sebuah prioritas bagi Anda. Dan jika pagerank tinggi merupakan sebuah keharusan bagi Anda, maka pertahankan tema, deskripsi, dan keyword awal blog Anda. Pilihlah keyword yang benar-benar akan mewakili blog Anda agar nantinya tidak lagi diperlukan perubahan. 

Jangan melakukan spam 
Percayalah, tidak ada blog spam yang bisa mendapatkan pagerank tinggi. Bahkan untuk mendapatkan pagerank 1 saja biasanya cenderung sangat sulit jika blog Anda terkategorikan sebagai blog spam. Ciri-ciri blog spam diantaranya adalah artikel asal tulis, menyebar backlink secara membabi-buta, menipu pengunjung, dan lain-lain. 

Perbanyak backlink 
Ketergantungan blog terhadap backlink memang tidak seperti beberapa tahun silam, dimana backlink memang benar-benar menjadi tulang punggung suatu blog. Namun, setiap blog tetap membutuhkan backlink, karena backlink sendiri merupakan voter yang akan ikut menentukan ranking blog tersebut.
Meskipun setiap blog membutuhkan backlink, namun tidak semua backlink bersifat pisitif untuk pemeringkatan blog Anda. Backlink akan memberikan nilai tambah bagi blog Anda apabila backlink tersebut berupa backlink berkualitas. Backlink yang berkualitas, yaitu backlink dari blog yang bereputasi atau satu tema dengan blog Anda, variasikan anchor text dalam membangun backlink, usahakan Anda mencari beberapa backlink dofollow, membangun backlink harus dilakukan secara natural, jangan menanam backlink dari blog yang bermasalah, konsisten, dan sebagainya. 

Maksimalkan internal link 
Internal link adalah link yang terdapat di dalam postingan yang mengarah ke dalam blog tersebut. Untuk memaksimalkan internal link ini Anda dapat melakukannya dengan berbagai cara, diantaranya adalah dengan cara postingan berseri. Hal ini juga bermanfaat untuk mengefesienkan halaman postingan sehingga pengunjung blog anda tidak jenuh membaca artikel di dalam blog karena terlalu panjang. 

Buat artikel berkualitas 
Sepertinya masih banyak diantara kita yang menyepelehkan faktor yang satu ini. Google sangat menekankan kualitas artikel suatu blog. Cukup sulit untuk bisa mendapatkan pagerank tinggi jika kualitas artikel pada blog kita dinilai kurang atau tidak memenuhi standar.
Adalah sebuah keharusan untuk menulis artikel yang bermutu agar bisa mendapatkan pagerank tinggi, dan kriteria artikel bermutu sendiri dicirikan oleh sejumlah hal, meliputi kepadatan artikel (minimal 500-600 kata/artikel), penempatan kata kunci tidak berlebihan (maks 3 %), tidak memberikan attribute secara berlebihan, dan lain-lain. 

Jaga frekuensi update artikel 
Blog yang terlalu lama fakum biasanya akan mengalami penurunan pengunjung. Penurunan pengunjung yang signifikan atau terus berlanjut dapat berimbas pada menurunnya pagerank. Maka, tugas Anda adalah menjaga frekuensi update artikel di blog Anda. Jika Anda terlalu sibuk, usahakan setidaknya dalam 1 minggu Anda memposting satu artikel. Ini sangat penting demi menjaga posisi blog Anda di SERPs. 

Jangan copy-paste artikel dari blog orang lain 
Yang paling terpenting dan yang harus Anda lakukan adalah membuat postingan yang natural, artinya jangan plagiat atau meng-copy paste dari blog orang lain. Jika Anda ingin meng-copy paste artikel dari blog orang lain, sertakanlah link blog tersebut kedalam postingan yang Anda copy paste. Google lebih menghargai cara ini, dan ini juga merupakan kode etik seorang penulis atau blogger. Sama seperti Anda, jika tulisan hasil karya Anda di copy paste oleh orang lain yang tidak menyertakan link sumber artikel tersebut, Anda tidak suka bukan? 

Kenalkan artikel di blog Anda dengan sosial media 
Situs social media ada banyak, seperti Facebook, Twitter, Linkedin, Pinterest, Digg, dan lain-lain. Anda bisa melakukannya sendiri, tapi hasilnya tidak seberapa mempengaruhi pemeringkatan blog Anda jika Anda lakukan sendiri. Mengapa? Karena hanya dilakukan oleh satu IP Address, yaitu IP Anda. Jadi, tugas Anda adalah bagaimana supaya orang lain (visitor blog Anda) berkenan untuk melakukannya. Backlink dari situs-situs social networking atau situs social bookmarking sebagian besar memang menggunakan attribute nofollow. Namun,  hal tersebut mengindikasikan popularitas blog Anda, dan valuable blog Anda ketika banyak yang membagikan konten dari blog Anda, dan hal itu memunculkan nilai tambah tersendir bagi blog Anda. Tempatkan widget social share pada blog Anda, idealnya di bawah artikel untuk memudahkan para pengunjung blog Anda men-share artikel di blog Anda. Jika yang bersangkutan merasa artikel yang Anda tulis bermanfaat baginya, kemungkinan yang bersangkutan tidak akan keberatan untuk membagikan artikel Anda. 

Penggunaan template yang tepat 
Template adalah sebuah kerangka yang memuat semua konten suatu blog, template memiliki fungsi penting untuk turut serta mensukseskan aktivitas pengembangan blog bersangkutan. Penggunaan template bermasalah dapat menyebabkan spider bot Google mengalami kendala saat menelusuri laman blog tersebut, dan hal ini tentunya berdampak pada penilaian. Anda harus memilih template yang SEO friendly. Ciri-ciri template SEO friendly diantaranya adalah ringan atau cepat loading, memiliki susunan heading yang baik, responsive, tidak memuat banyak script error, dan lain-lain. 

Submit blog Anda ke google webmaster tool 
Sebenarnya men-submit blog ke Google Webmaster Tool ini tidak mempengaruhi pagerank, karena google sendiri sudah menjelaskannya. Akan tetapi cara ini kita lakukan agar google mudah mengindeks setiap postingan yang Anda publis, sehingga dengan demikian postingan Anda dapat dibaca oleh orang yang menemukannya, apa lagi postingan Anda berada pada halam utama google. Dengan demikian jumlah pengunjung blog anda terus meningkat, dan dengan meningkatnya jumlah pengunjung blog, maka popularitas blog juga meningkat, ini adalah menurut analisa dan logika saya.

Demikian analisa beberapa faktor utama penentu pagerank blog, semoga bermanfaat bagi sahabat blogger pemula seperti saya. Sebagai tambahan, blog banyak pengunjung masih belum cukup untuk bisa mendapatkan pagerank tinggi. Faktor pengunjung hanya satu dari ratusan faktor yang digunakan Google dalam proses penilaian.

Artikel terkait:

Bagikan: